Hingga 7 menit sebelum berakhirnya FP4, semua pembalap masih berada di pit masing-masing.
Alex Rins menjadi pembalap pertama yang turun di trek basah Silverstone pada FP4 MotoGP Inggris.
Dua menit sebelum sesi berakhir, tiga pembalap terjatuh sekaligus red flag pun berkibar.
Alex Rins (Suzuki), Franco Morbidelli (Marc VDS), dan Tito Rabat (Avintia Ducati) terjatuh berurutan di tempat yang sama.
Tito Rabat bahkan sempat dihantam motor Franco Morbidelli yang terjatuh setelahnya.
Race director memutuskan sesi FP4 dihentikan total.
Karena peristiwa ini, balapan di hari Minggu dimajukan jadwalnya, diundur, sebelum akhirnya dibatalkan.
6. Jorge Lorenzo awali mimpi buruknya di MotoGP Aragon
Setelah terlihat bagus, Jorge Lorenzo harus menutup karirnya bersama Ducati dengan kesedihan mulai MotoGP Aragon.
Raih pole, Jorge Lorenzo malah mengalami crash cukup parah di awal balapan MotoGP Aragon (23/9/2018).
Jorge Lorenzo harus keluar balapan lebih dulu, bahkan sampai mengalami cedera parah, pergeseran jempol kaki.
Setelah balapan, ternyata Jorge Lorenzo menyalahkan Marc Marquez (Repsol Honda) terkait crash parah yang dialaminya.
Jorge Lorenzo bilang Marc Marquez melakukan manuver berbahaya di tikungan pertama.
(Baca Juga : Danilo Petrucci Ungkap Bedanya Tim Pramac dengan Tim Pabrikan Ducati)
Menutup jalurnya dan tidak memberi ruang ke Lorenzo sehingga akhirnya terjadi crash.
7. Lanjutan mimpi buruk Jorge Lorenzo di MotoGP Thailand
Nasib sial menghampiri Jorge Lorenzo di MotoGP Thailand yang jatuh terguling dan motornya terbelah jadi dua.
Belum juga sembuh dari cederanya saat di MotoGP Aragon, Jorge Lorenzo mengalami kecelakaan horor di salah satu tikungan saat FP2 di sirkuit Chang.
Saking kerasnya, Jorge Lorenzo terjatuh motornya hingga berguling beberapa kali.
Motor Jorge Lorenzo kondisinya sangat parah karena hingga terbelah jadi dua.
Penyebabnya kesalahan teknis dari Desmosedici GP18 yang dinaikinya.
Saat akan menikung, motor kehilangan rpm-nya dan tiba-tiba mati lalu Lorenzo crash.
8. Marc Marquez disruduk Johann Zarco di MotoGP Australia
Menyisakan 22 lap, ada insiden antara Johann Zarco dan Marc Marquez di MotoGP Australia (28/10).
Setelah melalui trek lurus dan hendak masuk tikungan, Johann Zarco sruduk Marc Marquez.
Johann Zarco langsung jatuh dan gagal selesaikan balapan.
Sementara itu Marc Marquez masih bisa tetap melaju walaupun posisinya melorot.
Sayangnya, bodi belakang motornya rusak.
(Baca Juga : Ducati Menggila, Bakal Bikin Tim Moto3 dan Ikut Ajang Suzuka 8 Hours)
Akhirnya Marquez memilih keluar trek dan keluar dari balapan.
9. Valentino Rossi bikin fans nangis darah di MotoGP Malaysia
Valentino Rossi berhasil menampilkan penampilan luar biasa di MotoGP Malaysia dengan memimpin balapan hingga 4 lap terakhir.
Sayangnya, setelah itu Valentino Rossi mengalami crash tepat di depan para fans yang berada di tribun dekat tikungan pertama.
Padahal tinggal sedikit lagi lho, malah melakukan kesalahan yang membuatnya kehilangan kemenangan.
Editor | : | Hendra |
KOMENTAR