Tapi memang motor ini belum sempurna, karena ternyata teknologi mesinnya jauh melampaui zamannya.
Komponen lain seperti rangka, ban, suspensi ternyata enggak bisa ngikutin performa mesinnya yang terlalu galak.
Pada tahun 1957, ada dua Moto Guzzi Otto Cilindri untuk berlaga di balapan, tapi enggak ada joki yang berani buat membawa motor ini.
Soalnya memang sudah banyak joki yang jadi korban motor ini, dari jumpalitan hingga terseret motor yang susah dikendalikan.
(BACA JUGA: Blast From The Past! Honda MVX250F, Motor 2-tak 250cc Unik dengan Mesin V3)
Akhirnya Moto Guzzi harus menerima kenyataan pahit, motor spektakuler ini enggak dilanjutkan perkembangannya sebab dianggap terlalu mahal dan rumit pada masanya.
Sekarang masih ada dua motor yang terjaga dengan baik keasliannya dan disimpan di museum Moto Guzzi di Mandelo, Italia.
Enggak cuma pajangan aja, motor ini bisa dinyalakan dan bisa digeber di sirkuit!
Mau lihat penampakannya saat digeber dan dengar raungan mesin V8 yang super sadis? Tonton saja video ini Sob...
Editor | : | Ditta Aditya Pratama |
KOMENTAR