(BACA JUGA: Seken Keren: Harga Pasaran Hyundai Grand Avega Sudah Terjangkau, Kalau Beruntung Bisa Lebih Murah)
Absori menambahkan, masalah yang sering menyerang rival dari Toyota Yaris dan Honda Jazz tersebut juga pada sensor ABS yang terletak di bagian ban belakang sebelah kiri.
Tanda-tanda jika terjadi kerusakan yakni lampu indikator ABS yang terus menyala walaupun sudah beberapa kali di reset.
"Masing-masing ban itu kan ada sensor ABS-nya, cuma kebanyakan kami temukan yang sensor ABS belakang kiri, kami sering ganti itu," ucap Absori seraya menjelaskan.
"Penyebabnya kami belum tahu, soalnya kami belum dapat informasi teknik dari Hyundai sendiri," tambanya.
(BACA JUGA: Seken Keren: Cari Hatchback yang Irit dan Bertenaga? Simak Nih Pilihannya)
Lantas, berapa dana yang harus dikeluarkan jika terjadi kerusakan pada ABS-nya?
"Untuk biaya pergantian ABS sebelah kiri itu kurang lebih sekitar Rp 400 ribu, Rp 250 ribu part-nya, sama ongkos jasanya Rp 150 ribu," tutupnya.
Editor | : | Hendra |
KOMENTAR