Dari Honda CR-V, BR-V, Mitsubishi Xpander, Pajero, dan lainnya menjadi sasaran penjarahan oknum tidak bertanggungjawab.
Roda mobil tersebut sudah hilang, bahkan hingga mesin sampai head unit.
Ternyata bukan hanya penjarahan mobil display di mall saja, banyak mobil yang terparkir di pinggir jalan juga kehilangan roda.
(BACA JUGA: Video Penjarahan Mobil Display Pasca Gempa dan Tsunami di Palu, 45 Pelaku Ditangkap)
Seperti terlihat pada beberapa foto unggahan akun Facebook Hafid Mappasenge ke akun Laporan Warga Makassar.
Terlihat Daihatsu Ayla dan Toyota Agya berwarna putih terparkir di pinggir jalan kehilangan roda.
Ada juga Suzuki Ertiga yang berada di dekat bangunan yang rusak, juga kehilangan roda dan kaca terbuka.
Walaupun sudah banyak pemberitaan soal para oknum tidak bertanggungjawab yang sudah tertangkap, semoga tidak ada lagi penjarahan disaat sedang tertimpa musibah bencana alam.
Editor | : | Anton Hari Wirawan |
Sumber | : | Instagram/@makassar_iinfo,Facebook/ Hafid Mappasenge |
KOMENTAR