Mobil nernomor 7 yang start dari posisi delapan itu, dikemudikan Kamui Kobayashi, Mike Conway dan Jose Maria Lopez.
Kamui Kobayashi mampu mengejar dan berada di depan pada trek Fuji yang basah.
(BACA JUGA: Baru Sekali Ikutan, Fernando Alonso Langsung Menang Bersama Toyota di Balap Ketahanan Le Mans)
Setelah bertarung selama enam jam, Kobayashi dan rekan-rekannya finish 11 detik di depan mobil Alonso cs.
Finish kedua, Alonso, Buemi dan Nakajima tetap berada di puncak klasemen, masing-masing mengoleksi 84 point.
Tetapi Kobayashi, Conway dan Lopez yang meraih kemenangan pertama musim 2018-2019 ini, memperkecil jarak menjadi 13 point.
Balapan berikutnya akan berlangsung di sirkuit Shanghai, China, 18 November 2018.
Editor | : | Fendi |
Sumber | : | planetf1.com |
KOMENTAR