Sochi jadi sirkuit terpanjang ke-4 di kalender F1 2018, setelah Spa-Francorchamps, Baku, dan Silverstone.
Panjang Sochi 5,848 km dengan 53 lap.
Sochi adalah venue olimpiade ketiga yang jadi tuan rumah F1, sebelumnya ad Gilles-Villeneuve (Kanada) dan Barcelona-Catalunya (Spanyol).
Sirkuit ini dibuat untuk olimpiade 2014 yang dirancang khusus oleh desainer sirkuit kondang, Herman Tilke.
Sochi termasuk sirkuit yang sangat dinikmati untuk balapan dengan kemungkinan crash yang cukup minim.
Tikungannya termasuk medium (tidak terlalu cepat dan tidak terlalu lambat), namun ada satu tikungan (T13) yang cukup tricky dan menantang skill para pembalap.
Ban
Dari tahun ke tahun, level aspal Sochi semakin baik.
Sirkuit ini termasuk sirkuit dengan tingkat abrasi cukup minim.
Jadi, ban pink (hypersoft) Pirelli memungkinkan untuk digunakan di sini.
Cuaca
GP F1 Rusia biasanya dry race, belum pernah terjadi wet race.
Dan dari prakiraan cuaca, tidak juga ada peluang untuk hujan di Sochi.
Jadi akhir pekan ini Sochi akan terang benderang nih sob.
Editor | : | Anton Hari Wirawan |
Sumber | : | Formula1.com |
KOMENTAR