"IIMS Makassar merupakan salah satu bentuk perluasan eksistensi IIMS sebagai sebuah brand ke seluruh Indonesia," ujar Hendra Noor Saleh selaku Project Director IIMS dalam siaran resmi Dyandra Promosindo, Kamis (27/9/2018).
"Sehingga IIMS nantinya tidak hanya akan menciptakan momen bersejarah baru, tapi juga akan bisa menjadi medium yang memberikan pengalaman yang terbaik bagi para pecinta otomotif dan masyarakat umum," tutup Hendra.
Program terbarunya itu merupakan sebuah kontes kustom roda 2 dengan skala nasional, yang mana kontes ini terbagi dalam beberapa kelas dan Free For All.
Yakni Custom bikes yang dibuat dengan menggunakan platform sasis ataupun mesin apapun tanpa ada batasan regulasi, menarik buat yang doyan custom Caferacer, Chopper dan Bobber, Tracker, serta Choppy Cub.
(BACA JUGA: Seru Nih! IIMS 2018 Gak Cuma Pamer Mobil, Ada Jakarta Custom Culture, Indie Clothing Expo dan Pameran Properti)
Dyandra Promosindo menjadikan IIMS Makassar sebagai lokasi debutnya untuk mewakili peserta dari wilayah Indonesia bagian timur.
Sementara untuk IIMS Surabaya 2018 yang akan diselenggarakan 7 hingga 11 November 2018 nanti guna mewakili peserta dari wilayah Jawa Tengah, Jawa Timur, Bali dan Kalimantan.
Lantas, berapa harga untuk tiket masuknya?
Tiket masuk IIMS Makassar senilai Rp 10 ribu, itu berlaku untuk satu kali masuk pameran.
Editor | : | Hendra |
KOMENTAR