Hal tersebutlah yang menjadikan TOMO senantiasa memberikan pelayanan yang professional dan prima, serta memberikan kemudahan dan kenyamanan bagi setiap pelanggan yang datang.
(BACA JUGA: Sejarah Harley-Davidson WLA, Motor Perang yang Jadi Idaman)
Kualitas layanan prima yang ditawarkan TOMO tak luput dari dukungan penuh Bridgestone, salah satunya adalah dukungan fasilitas training center yang sudah menghasilkan lulusan mekanik dan customer service yang memiliki sertifikat resmi.
Tidak sekadar menjual ban, TOMO juga menawarkan solusi dan layanan lengkap dan terpercaya.
Peralatan yang digunakan di TOMO juga berteknologi canggih.
Guna terus meningkatkan kepuasaan pelanggan dan sebagai wujud implementasi misi Bridgestone, PT Bridgestone Tire Indonesia telah meluncurkan jaringan penjualan terbarunya yaitu Bridgestone One Stop Service di daerah Cibitung, Jawa Barat.
Jaringan penjualan yang dikembangkan ini dibuka untuk memberikan “effortless shopping experience” melalui “one stop service” seperti spooring, balancing, pengisian nitrogen, hingga penggantian baterai, oli dan servis-servis lainnya.
Editor | : | Anton Hari Wirawan |
KOMENTAR