"Ya untuk total kerugiannya diperkirakan Rp 10 juta. Tapi untuk kaca mobil pakai asuransi," ujarnya saat ditemui di Kantor DPRD Kota Cimahi, Jalan Djulaeha Karmita, Kota Cimahi, Senin (10/9/2018).
Ia mengatakan saat pencurian, suasana di sekitar tempat kejadian terbilang ramai, karena ada kegiatan rapat internal DPC PDIP Kota Cimahi.
Menurut Agun, di sekitar Jalan Pesantren itu memang rawan pencurian, sebelumnya dua rekannya pun sempat mengalami hal serupa.
"Di situ kejadiannya lebih dari tiga kali, berarti daerah itu memang sudah tidak aman," katanya.
(BACA JUGA : Baru Dua Hari Jadi Sopir Taksi, Pria Ini Sudah Kena Tilang dan Didenda Ratusan Ribu Rupiah)
Atas hal tersebut, pihaknya langsung menghubungi aparat Polres Cimahi agar menurunkan anggotanya untuk melakukan penyelidikan dan penyidikan.
"Maksud saya menghubungi bapak kapolres, karena di situ kejadiannya lebih dari 1 kali, yakni sampai 3 kali, bahkan ada tetangga di situ juga pernah jadi korban," katanya
Agun juga mengaku telah meminta pihak kepolisian dan aparat setempat untuk lebih memperketat pengamanan, demi keamanan dan kenyamanan masyarakat sekitar setelah adanya kejadian tersebut.
Omong-omong di sekitar kantor DPC PDIP Kota Cimahi itu enggak ada CCTV ya?
Artikel serupa telah tayang di tribunjabar.id dengan judul Mobil Dinas Ketua DPRD Kota Cimahi Dibobol Maling, Agun Sebut Jalan Pesantren Rawan Pencurian
Editor | : | Fendi |
Sumber | : | Tribun Jabar |
KOMENTAR