"Ya, Jack akan balapan, kami akan mendukungnya, kenapa tidak?," tegas manajer Pramac, Giacomo Guidotti.
Nekatnya Jack Miller ini bukan tanpa alasan.
(BACA JUGA:Ini Alasan Ditolaknya Usulan Race MotoGP Inggris Hari Senin)
Pembalap asal Australia ini memang cukup kuat saat balapan basah.
Makanya wajar jika Miller ingin tetap balapan walaupun dalam kondisi basah.
Di MotoGP Argentina 2018 kemarin, Jack Miller juga berhasil merebut pole position dalam kondisi hujan.
Selain itu, satu-satunya kemenangan Jack Miller di kelas MotoGP terjadi di Assen, Belanda 2016, yang wet race juga.
Di FP4 kemarin Sabtu kemarin, Miller juga mencoba menggunakan ban slick walaupun kondisi trek masih basah.
Wah benar-benar nekat juga nih Jack Miller.
Editor | : | Ditta Aditya Pratama |
Sumber | : | Speedweek.com,gpone.com |
KOMENTAR