Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Formula 1

Inikah Alasan Tim F1 Ferrari Pertahankan Kimi Raikkonen untuk 2019?

Fendi - Senin, 13 Agustus 2018 | 17:31 WIB
Kimi Raikkonen bisa jadi akan terus mendampingi Sebastian Vettel untuk dua tahun ke depan
Twitter / @ferraristore
Kimi Raikkonen bisa jadi akan terus mendampingi Sebastian Vettel untuk dua tahun ke depan

Sergio Marchionne meninggal pada 25 Juli 2018, beberpa hri setelah mengundurkan diri sebagai CEO Ferari dan FIAT

Ia adalah pendukung berat Charles Leclerc.

Sejak awal ia ingin sekali mendapatkan pembalap muda asal Monako ini untuk menempati kursi di tim Ferrari.

(BACA JUGA: Pembalap dan Tim F1 Kirim Ucapan Duka Meninggalnya Sergio Marchionne)

Tak heran sempat muncul desas-desus di paddock tentang perpindahan kursi antara Kimi dan Leclerc untuk 2019.

Sergio Marchionne dengan pembalap F1 tim Ferrari, Sebastian Vettel
Twitter / @Formula1_MotoGP
Sergio Marchionne dengan pembalap F1 tim Ferrari, Sebastian Vettel

Tapi setelah Sergio Marchionne meninggal, peluang Leclerc ke Ferrari untuk musim depan telah berkurang.

Sebelum liburan musim panas, Sebastian Vettel mengatakan Charles Leclerc terlalu muda dan tidak berpengalaman untuk dipromosikan ke Ferrari.

Ia menambahkan, Kimi Raikkonen telah menjadi mitra terbaiknya untuk balapan dan lebih memilih Kimi untuk tetap di Ferrari.

Ferrari kemungkinan akan mengumumkan kesepakatan Raikkonen selama balapan kandang mereka, GP F1 Italia, September nanti.

Editor : Fendi
Sumber : grandpx.news

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Ban Mobil Bocor Samping Sudah Enggak Bisa Ditambal, Ini Alasannya

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa