N pun sudah melapor ke Kepolisian Sektor Tanon, Sragen, sebanyak dua kali.
Namun polisi tak dapat berbuat banyak karena minimnya informasi yang diberikan oleh N.
Kemudian pada suatu malam, N meminta suaminya agar esok hari diantar menggunakan mobil karena ia merasa trauma.
Saat diantar itulah N dan suami bertemu pelaku di jalan.
(BACA JUGA:Netizen Melongo, Inikah Penampakan Driver Ojol Pakai Motor Harga Rp 299 Jutaan?)
N meminta sang suami untuk melaju mendekati pelaku, lalu mengejarnya sambil merekam.
Pelaku berhasil kabur usai berbelok ke sebuah gang, namun N sudah mengantongi cukup bukti video ciri-ciri pelaku.
Saat melakukan aksinya, pelaku mengendarai motor Yamaha RX-King berpelat nomor B 5449 XZ, mengenakan helm putih dan jaket biru tosca.
N kemudian mengunggah video tersebut ke Facebook, lantas menjadi viral.
(BACA JUGA:Sikat Sebelum Tutup! Honda Umbar Promo Ini Selama di GIIAS 2018)
Editor | : | Anton Hari Wirawan |
Sumber | : | Jateng.tribunnews.com |
KOMENTAR