Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mesin Lebih Kecil, Tapi Kenapa Audi RS5 Justru Makin Kencang?

Taufan Rizaldy Putra - Rabu, 8 Agustus 2018 | 19:04 WIB
Audi RS5 Coupe
Taufan Rizaldy Putra/GridOto
Audi RS5 Coupe

"Audi RS5 memiliki mesin yang lebih bertenaga dan lebih ringan 30 kg dibanding pendahulunya," ujar Aswin Febiyanto, Sales Advisor PT Garuda Mataram Motor kepada GridOto.com.

Mesin tersebut memang memiliki tenaga 444 dk, dan torsi 600 Nm, lebih besar 170 Nm dari pendahulunya.

(BACA JUGA: Sama-sama Muat 7 Penumpang, Ini Bedanya Nissan Terra dengan X-Trail)

Mesin Audi RS5 Coupe
Taufan Rizaldy Putra/GridOto
Mesin Audi RS5 Coupe

Hal tersebut karena sistem biturbo dengan konfigurasi 'hot v' dari mesin yang juga digunakan oleh Porsche Panamera, menjadikan turbo mesin ini lebih responsif dengan torsi melimpah.

Audi RS5 masih mengandalkan sistem penggerak 'Quattro' yang mengalirkan tenaga ke empat roda dengan perbandingan 60% roda depan dan 40% roda belakang.

Uniknya, transmisi DCT (Dual Clutch Transmission) yang digunakan RS5 terdahulu justru ditanggalkan menjadi transmisi otomatis 8-percepatan biasa.

Sesuai badge di dasbor, mobil ini masih mengandalkan sistem penggerak Quattro
Taufan Rizaldy Putra/GridOto
Sesuai badge di dasbor, mobil ini masih mengandalkan sistem penggerak Quattro

"Karena transmisi DCT tersebut tidak mumpuni untuk mengantisipasi torsi melimpah RS5 baru, kita memilih transmisi yang lebih kuat untuk torsi besar tersebut," ungkap Adhi Setiadhy, National Aftersales Manager PT Garuda Mataram Motor.

Hasilnya, akselerasi 0-100 km/jam RS5 terbaru jauh lebih impresif dari pendahulunya, 3,9 detik dibanding 4,6 detik.

Kini, Audi RS5 lebih siap untuk menantang dominasi BMW M4 yang menjadi rivalnya.

Editor : Fendi

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa