GridOto.com - Buat yang lagi bangun motor custom bisa nih coba simak saran dari salah satu bengkel custom kawakan asal Yogyakarta.
Yakni bengkel Kweni 5 Chopper Sekarep, yang dipunggawai oleh Muhammad Nasir Farchan alias Cak Ace.
Kebetulan GridOto bertemu langsung dengan putra dari Cak Ace yang saat ini lebih sering menjalankan bengkel tersebut.
Di sana Muhamad Rifqi Ariantono, putra Cak Ace bercerita soal pemilihan kaki-kaki terutama karet ban untuk motor custom.
“Soal ukuran kaki-kaki motor custom yang enggak bisa sembarangan,
Harus menyesuaikan dengan performa mesin dan bentuk motor,” buka Rifqi.
(Baca juga: Ceritanya Kweni 5 Lagi Bikin Salah Satu Motor Masterpiece Nih)
Kebetulan di sana ada sebuah motor bermesin Harley-Davidson yang bagi Rifqi dinilai agak salah dalam pemilihan ukuran ban.
“Ini yang punya belanja spare part sendiri, saya tinggal masang aja.
Nah yang punya enggak memperkirakan ukuran ban yang proporsional untuk mesin sebesar ini,” cerita Rifqi.
Betul saja, saat kami lihat ternyata motor custom yang masih dalam tahap setengah jadi tersebut dipasangi ban ukuran 110 untuk belakang dan 100 di depan.
Wah kok kalah gede sama ukuran ban motor 250-an cc ya? Hehehe
“Kalau kayak gini kan bahaya. Ban belakangnya kekecilan, nanti enggak bisa mbelok ikutan arah lari yang depan,” tambah pria ramah ini.
(Baca juga: Mau Pasang Garpu Model Springer? Hati-hati Ya Guys Sama Risikonya)
Selain ukuran, Rifqi juga menyarankan untuk memilih merek ban yang benar-benar sesuai dengan performa mesin.
Hal ini untuk mencegah selip karena performa mesin yang besar.
“Jadi ya kalau mesin besar juga harus dikasih kualitas ban yang bagus,
Bahayanya bisa meleset terus saat mengerem. Atau sering burnout saat buka gas mendadak karena ban enggak kelet (baca: lengket) ke aspal,” tambahnya.
(Baca juga: Pilih Mesin Amerika Atau Inggris? Ini Jawaban Punggawa Kweni 5)
Hal ini tentu saja berbeda dengan motor konvensional bermesin kecil yang lebih toleransi terhadap kualitas ban.
Tak hanya itu saja, Rifqi juga memberi saran agar pemilihan ban disesuaikan dengan gaya motor custom yang diusung.
Dia menyarankan agar memilih ban yang sesuai dengan gaya custom yang diusung, karena akan mempengaruhi handling motor.
Lalu untuk solusi terbaiknya Rifqi menyarankan agar berkonsultasi ke builder terlebih dahulu sebelum membeli spare part sendiri.
Atau juga bisa dengan ‘pasrah’ langsung ke builder untuk merombak motor idaman agar diberikan pilihan komponen yang terbaik.
Data Bengkel:
Kweni 5 Chopper Sekarep
M. Rifqi Ariantono (087838787575)
Jl. Bantul Km 5, Kweni, Panggung Harjo, Sewon, Bantul, D.I. Yogyakarta
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
KOMENTAR