Untuk inspirsinya mereka mengambil dari motor-motor bikinan Norton di tahun 1950-an yang biasanya dijadikan kandidat cafe racer.
Maka jangan heran kalau kini tangki bulat khas cruiser digantikan dengan yang bentuknya lebih lonjong dan ramping.
Rombakan paling banyak adalah di bagian rangka belakang guna mengejar stance motor yang lebih datar.
(Baca juga: Bentuknya Sporty Banget, Eh Ternyata Pakai Mesin Honda Shadow)
Sedangkan rangka utama serta swingarm sekaligus sistem gardan bawaan Honda Shadow 800 masih dipertahankan.
Yang unik adalah semua bagian kaki-kaki masih menggunakan bawaan dari Honda Shadow.
Jadi jangan heran kalau sudut dari garpu depan masih terlihat sangat miring khas motor cruiser.
Bahkan pelek belakang yang 15 inci juga masih bawaan dari Honda Shadow, lalu keduanya dibalut karet ban Kenda Challengers.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | Dime City Cycles |
KOMENTAR