Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Seken Keren: Usia Hampir 10 tahun, Ini yang Bikin Mitsubishi Grandis Masih Menarik Dimiliki

Dio Dananjaya - Sabtu, 30 Juni 2018 | 17:05 WIB
Interior Mitsubishi Grandis GT bernuansa abu-abu
Dok. Auto Bild Indonesia
Interior Mitsubishi Grandis GT bernuansa abu-abu

Meski tidak untuk adu kebut, Mitsubishi menyematkan mesin besar di balik kap mesin Grandis.

Unit 2.378 cc 4-silinder MIVEC menyajikan tenaga maksimum 165 dk pada 6.000 rpm dan 221 Nm pada 4.000 rpm.

Untuk ukuran MPV, tenaga dan torsi ini terbilang besar di kelasnya.

Makanya enggak heran beberapa orang masih setia pakai, atau tertarik mengganti mobilnya dengan Grandis.

Apalagi mesin tersebut disandingkan dengan transmisi otomatis 4-percepatan INVECS II yang dilengkapi mode manual.

“Paduan antara tenaga mesin besar dan respons transmisi cepat juga membuat Grandis menyenangkan saat dipacu di Tol,” ujar Hendra.

Oh ya, pastikan untuk selalu mengisinya dengan BBM dengan oktan minimal 92 ya.

“Dengan mengisi BBM sesuai yang direkomendasikan, performa dan kehematan bisa selalu terjaga,” ingatnya kepada GridOto.com beberapa waktu lalu.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa