Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Berotot Banget, Pasti Enggak Nyangka Bentuk Asli Motor Ini

Adi Wira Bhre Anggono - Selasa, 26 Juni 2018 | 16:55 WIB
Honda CX500 custom cafe racer besutan Christ Kent
Deke Morrow/via Pipeburn.com
Honda CX500 custom cafe racer besutan Christ Kent

Dilansir Pipeburn.com, cafe racer Honda ini digarap oleh Christ Kent dari Iowa, Amerika Serikat.

Namun dia tak sendirian, dia bersama teman masa kecilnya yang kini menjadi owner dari Smith Brother’s Classic Cycles & Customs.

Kolaborasi orang biasa dan builder profesional ini berhasil membuat gagah kembali cruiser tua yang sudah seharusnya punah ini.

(Baca juga: Triumph Speed Triple ‘Libellula’, Motor Capung Berkelir Ferrari)

Honda CX500 custom cafe racer besutan Christ Kent
Deke Morrow/via Pipeburn.com
Honda CX500 custom cafe racer besutan Christ Kent

Modifikasi yang dilakukan banyak berkisar pada bagian kaki-kaki yang kini dibuat makin kekar layaknya sportbike modern.

Mereka mengawinkan garpu depan milik Yamaha R6 dengan cakram rem depan milik salah satu Suzuki GSX-R.

Sedangkan di belakang ada gardan kepunyaan Honda GL1000 Gold Wing yang ditemani pengereman dari Brembo dan diopang shock merek Penske.

Shock belakang Penske dan karburator yang dibuat open filter
Deke Morrow/via Pipeburn.com
Shock belakang Penske dan karburator yang dibuat open filter

Keduanya ditopang dengan tromol custom yang kemudian ditopang pelek Excel Warp 9.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Lapor Istri Dulu, Kalau Pajak Jadi Naik Harga Mobil Baru Jadi Segini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa