Lantaran penerapan yang sedianya akan dilakukan pada 20 Juni 2018 lalu, ditangguhkan, David mengaku belum memasukan gugatan ke pengadilan.
"Kita sudah siapkan gugatannya, tapi karena akhirnya ditangguhkan maka belum dimasukan ke pengadilan. Tapi ketika sudah implementasi kita akan segera masukan gugatan," lanjutnya.
Melalui integrasi ini tarif tol JORR yang semula Rp 9.500 naik menjadi Rp 15.000. Beberapa ruas lain yang masuk dalam integrasi ini juga turut naik tarifnya.
Misalnya ruas Kebon Jeruk - Penjaringan yang sebelumnya Rp 7.500 dan Jalan Tol Pondok Aren-Bintaro Viaduct-Ulujami yang sebelumnya Rp 3.000 bakal naik menjadi Rp 15.000.
Gimana menurut Sobat GridOto, setujukah dengan integrasi tarif tol JORR ini?
Artikel ini sudah tayang di KONTAN dengan judul "Integrasi tarif Tol JORR akan digugat ke pengadilan"
Editor | : | Ditta Aditya Pratama |
Sumber | : | kontan.co.id |
KOMENTAR