Adapun beberapa berkas-berkas yang perlu dilampirkan untuk mengikuti kegiatan ini adalah KTP Indonesia, Surat Izin Mengemudi (SIM) C dan Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) sepeda motor Honda saat pendaftaran.
Dalam kegiatan Balik Bareng Honda 2018 di Semarang, peserta dapat melakukan registrasi ulang di lokasi pemberangkatan, yaitu di kantor Main Dealer Astra Motor Jateng sejak pukul 06.00 WIB.
Pada proses ini peserta melakukan serah terima sepeda motor Honda beserta kelengkapannya kepada petugas yang berjaga.
Demi keselamatan saat pengangkutan dari Semarang menuju Jakarta, seluruh bahan bakar yang ada dalam sepeda motor dikosongkan dan spion dilepas.
(BACA JUGA: Jalur Contraflow di Tol Jakarta-Cikampek Diperpanjang)
Sesampai di Jakarta nanti sepeda motor akan kembali diisi dengan bahan bakar serta spion akan dipasang kembali sebelum diserahkan kepada pemilik.
Sebelum diberangkatkan, Erie Kurnia menyampaikan pesan kepada para peserta MBBH 2018.
“Selamat jalan peserta Balik Bareng Honda 2018. Semoga selamat sampai tujuan dan rangkaian Mudik-Balik Bareng Honda 2018 ini mampu membawa kesan positif dalam perayaan Idul Fitri tahun ini,” kata Erie Kurnia.
Editor | : | Fendi |
KOMENTAR