(BACA JUGA: Sebagai Mantan Rival, Max Biaggi Tak Jagokan Valentino Rossi di 2018)
Dalam postingan tersebut, imbauan unik yang diaplikasikan dalam manekin ini merupakan cara unik yang diluncurkan Kasatlantas Polres Aceh Utara, Iptu Sandy Titah Nugraha.
Sebelumnya, diketahui Iptu Sandy juga pernah membuat spanduk imbauan lucu di Aceh Besar.
Dikutip dari Belitung.tribunnews.com, tujuan Sandy membuat manekin berkalimat menggelitik itu supaya masyarakat merasa tersentil dan malu ketika melanggar lalu lintas.
Diketahui puluhan manekin itu sendiri telah dibuat sehari yang lalu dan sukses serta diapresiasi oleh masyarakat.
(BACA JUGA: ITW Sebut Mudik Lebaran Tahun Ini Lebih Lancar Dibanding Tahun Lalu)
"Terbukti banyak masyarakat yang singgah dan berfoto selfie dengan puluhan manekin-manekin tersebut," ujar Sandy.
Selain menyentil masyarakat, puluhan manekin itu juga diharapkan jadi media hiburan bagi para pengendara yang merasa lelah.
"Tidak mustahil masyarakat berhenti dan berfoto sejenak, sehingga tanpa disadari masyarakat telah beristirahat dalam menempuh perjalanan mudik," ujar Sandy.
"Dan pada akhirnya dapat menekan angka kecelakaan itu sendiri," tambahnya.
Semoga masyarakat semakin sadar untuk tertib berlalu lintas ya sob, termasuk kamu juga lo. Hehehe.
Editor | : | Anton Hari Wirawan |
Sumber | : | Instagram/@satlantasacehutara |
KOMENTAR