Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Honda CRF450 Custom Street Tracker Tampil Beda

Adi Wira Bhre Anggono - Senin, 4 Juni 2018 | 11:30 WIB
Honda CRF450 custom ultimate street tracker dari Marcus Moto Design
Simon Hamelius/via Bikeexif.com
Honda CRF450 custom ultimate street tracker dari Marcus Moto Design

Yaitu bodi minimalis, bobot yang berpusat ke tengah, komponen serat karbon, serta feel ala motor konsep.

Untuk itu ia melepas semua bodi bawaan dari Honda CRR450 hingga nampak semua bagain dari rangka.

(Baca juga: Modif Simpel Honda CRF150L yang Bikin Tampilan Makin ‘Jantan’)

Honda CRF450 custom ultimate street tracker dari Marcus Moto Design
Simon Hamelius/via Bikeexif.com
Honda CRF450 custom ultimate street tracker dari Marcus Moto Design

Jok pun ikut dilepas, seperti yang Marcus bilang: “jok hanyalah untuk motor touring”.

Wah nekat juga ya ini orang, tapi betul juga sih, orang enggak pakai jok juga enggak bakal ditilang… Hehehe.

Hal ini juga diikuti dengan membuat bersih bagian depan, yang kini hanya diisi sebuah lampu berukuran super mini.

Honda CRF450 custom ultimate street tracker dari Marcus Moto Design
Simon Hamelius/via Bikeexif.com
Honda CRF450 custom ultimate street tracker dari Marcus Moto Design

Nah, pada beberapa bagian motor yang berkelir putih merupakan hasil custom dengan memakai bahan serat karbon.

Yaitu untuk bodi bagian atas yang menggantikan jok, tangki bensin, serta belly pan fairing untuk ngumpetin knalpot lansiran FMF.

(Baca juga: Nih Sob 9 Part Honda CRF150L, Semua Plug and Play! )

Honda CRF450 custom ultimate street tracker dari Marcus Moto Design
Simon Hamelius/via Bikeexif.com
Honda CRF450 custom ultimate street tracker dari Marcus Moto Design

Ikut juga dibuatkan cover tambahan untuk baut as roda depan serta kaliper rem belakang agar makin mirip concept bike.

Untuk sisanya, Marcus mengakui masih mempertahankan bawaan asli dari Honda CR450.

Honda CRF450 custom ultimate street tracker dari Marcus Moto Design
Simon Hamelius/via Bikeexif.com
Honda CRF450 custom ultimate street tracker dari Marcus Moto Design

Termasuk untuk kedua suspensi yang kini ditopang pelek merek Warp 9 berbalut karet ban flat tracker dari Goldentyre.

Sepertinya konsep modifikasi yang satu ini cocok tuh buat kamu yang bosan gaya supermoto. Betul enggak?

Editor : Ivan Casagrande Momot
Sumber : Bike Exif

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Promo Lumayan Nih, Beli BYD di GJAW 2024 Dapat Garansi Ban Selama Ini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa