Ya seperti yang kita lihat pada Yamaha Tricity dan Piaggio MP3 gitu, Sob…
(Baca juga: Video Test Ride Reverse Trike Karya RWIN Development)
“Untuk motor yang satu ini saya buat cukup berbeda ukuran rangkanya, karena menyesuaikan ukuran motor yang lebih besar,” ujar pemilik merek dagang Invarunner ini.
Invarunner sendiri merupakan nama dari produk yang dikeluarkan oleh RWIN Development.
Yaitu berupa desain teknik yang bisa merubah sebuah motor biasa menjadi trike tanpa banyak mengubah banyak rangka utama si motor.
Tak hanya reverse trike, Invarunner juga meliputi model delta trike (dua roda pendukung di belakang) yang memakai sistem differential.
(Baca juga: Video Test Ride Delta Trike Asli Indonesia. Pake Differential, Bro!)
Seperti yang kita lihat pada proses penggarapan Sportster tersebut, seakan bagian selain garpu depan tidak lah disentuh sama sekali.
“Untuk jadinya Harley-Davidson ini direncanakan setelah lebaran kalau lancar,” tutup Rubiyanto.
Oke deh kita tunggu saja bagaimana hasilnya nanti, siapa tahu boleh di-test ride… hehehe
Data Modifikator:
085740099945 (Rubiyanto)
Showroom: Jl. Adi Soemarmo (Barat SPBU Klodran), Kel. Klodran, Kec. Colomadu, Karangananyar, Jawa Tengah.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
KOMENTAR