GridOto.com - Nama Royal Enfield (RE) di Indonesia mungkin masih kalah terkenal bila dibandingkan dengan pabrikan motor dari Jepang.
Namun nyatanya, pabrikan yang kini produksinya di India tersebut punya varian model yang punya potensi mumpuni untuk modifikasi.
Salah satu buktinya ya lihat saja motor chopper Pak Jokowi yang memakai mesin dari Royal Enfield Bullet 350.
Selain untuk modifikasi yang terbilang total seperti custom, ternyata basis RE model Classic dan Bullet juga punya potensi lain.
(Baca juga: Awas Tilang! Ini 10 Cara Modifikasi yang Jelas-jelas Melanggar Hukum)
Yaitu hanya dengan sedikit ubahan saja bisa membuat tampilannya makin berwibawa layaknya motor-motor lansiran lawas.
Seperti sebuah Royal Enfield Classic 500 besutan dari Puranam Design yang bermarkas di kota New Delhi, India.
Seperti yang dilansir oleh 350cc.com, mereka ingin menghadirkan sebuah RE yang bergaya layaknya motor perang dengan laburan warna hijau.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | 350cc.com |
KOMENTAR