Sedangkan di bagian belakang ada dual shock lansiran Ohlins untuk mengimbangi garpu depan GSX-R.
(Baca juga: Nih Modif Touring Ala All New Honda Vario 150, Cakep Gak?)
Di kedua bagian tersebut dipilihkan pelek dari 17 inci dengan karet ban Avon 3D Ultra Sport berukuran 120/60 dan 150/60.
Rangka CB550 tentu saja mengalami rombakan dibagian belakang untuk mendapatkan tampilan khas cafe racer.
Diikuti dengan pemindahan komponen kelistrikan ke buritan monocoque yang dibuat dari bahan fiberglass.
Tampilan bawah jok dibuat resik dan kini sudah ada footpegs serta komponen kontrol kaki hasil custom yang dipasang pada sekitaran rangka tengah.
Sedangkan untuk tangkinya bukan custom nih, tapi pakai tangki miliki Ducati Wards Mojave 360 yang merupakan salah satu barang langka.
(Baca juga: Lagi Rame, Kok Ada Gold Wing Versi Sport Full Fairing Ya?)
Bagian mesinnya tentu saja ikutan dioprek, kini kapasitasnya naik menjadi 605 cc dengan banyak rombakan di internal dapur pacu.
Sedangkan pernapasan dapur pacu kini ditopang dengan karburator Keihin CR 26mm dan sebuah knalpot 4-into-1 bergaya MotoGP dengan bahan stainless steel.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | Cycle World |
KOMENTAR