Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kena Virus Rally Look, Honda XR500 Jadi Makin Ganas

Adi Wira Bhre Anggono - Selasa, 17 April 2018 | 17:00 WIB
Honda XR500 custom classic rally look besutan Andrew Backtracker
Andre Backtracker (via Rust and Glory)
Honda XR500 custom classic rally look besutan Andrew Backtracker

GridOto.com - Buat kamu yang pengen tampil beda dengan motor trail sepertinya bisa nih coba ambil inspirasi dari motor yang satu ini.

Basisnya sendiri adalah Honda XR500, sebuah motor trail 500 cc lansiran Honda yang lahir di akhiran dekade 1970-an.

Seperti yang dilansir Rust and Glory, motor milik salah seorang bernama Andrew Backtracker ini mengambil inspirasi dari balap reli klasik.

Tentu saja ajang Reli Paris-Dakar dan Reli Baja menjadi salah satu sumber inspirasi modifikasi rally look yang satu ini.

(Baca juga: Honda XR600 Ini Bisa banget Jadi Referensi Custom Trail)

Honda XR500 lansirna akhir dekade 1970-an
Motorcyclespecs.co.za
Honda XR500 lansirna akhir dekade 1970-an

Genre motor yang juga disebut “desert racer” ini memiliki beberapa karakteristik seperti misalnya tangki yang cukup besar.

Tangki besar pada sebuah motor reli jarak jauh tentu saja menjadi sebuah keharusan demi menunjuang pasokan bahan bakar di perjalanan.

Untuk tangkinya sendiri, motor ini memakai hasil custom dengan dimensi yang lebih lebar serta lebih tinggi dibanding tangki bawaan Honda XR500.

Lalu karakteristik motor reli lainnya adalah pemasangan jok yang lebih tebal ntuk menunjang kenyamanan serta handling di medan off-road.

Honda XR500 custom classic rally look besutan Andrew Backtracker
Andre Backtracker (via Rust and Glory)
Honda XR500 custom classic rally look besutan Andrew Backtracker

Untuk ajang Reli Paris-Dakar saja para pembalapnya kudu berkendara sejauh 800 hingga 900 kilometer dalam sehari.

(Baca juga: Ketika Mantan Pembalap Reli Paris-Dakar Mainan Motor Custom)

Editor : Ivan Casagrande Momot
Sumber : Rust and Glory

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa