Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tanpa Isi Bensin, Royal Enfield Ini Bisa Ngebut Sampai 120 Km/jam

Adi Wira Bhre Anggono - Jumat, 13 April 2018 | 21:17 WIB
Royal Enfield Bullet yang dirombak jadi motor listrik oleh Hammerhead
Ryan Miller
Royal Enfield Bullet yang dirombak jadi motor listrik oleh Hammerhead

Seperti yang dilansir dari Bikeexif.com, Hammerhead memang ingin masuk kembali ke ranah custom motor listrik.

(Baca juga: Gak Mahal, Harga Motor Listrik Yang Dipakai Presiden Jokowi di Papua Cuma Segini)

“Kami kembali ke ranah motor listrik, dan saya akan membuat versi ‘naked’ (telanjang) dari motor satu ini,” ujar James Hammerhead selaku pemilik Hammerhead.

Ternyata motor berjuluk Volta ini merupakan pesanan klien mereka Sob, yaitu Enertrac Corp yang merupakan perusahaan dinamo listrik.

Ya bisa dibilang ini adalah motor hasil kolaborasi, untuk sama-sama bahan promosi.

Ryan Miller

Volta sendiri menggunakan dinamo listri berjenis BLDC 3-phase permanent magnet brushless motors.

Motor listrik tersebut mampu menghasilkan tenaga secara kontinyu di angka 10KW (13,4 dk) dan maksimal mencapai 30 KW (40,2 dk).

(Baca juga: Ini Spesifikasi Motor Listrik Yang Dipakai Presiden Jokowi di Papua, Bisa Ngacir Sejauh 80 km)

Sedangkan top speed motor ini bisa mencapai 120 km/jam, dan mampu menjangkau jarak hingga 80 km dalam sekali pengecasan.

Royal Enfield Bullet yang dirombak jadi motor listrik oleh Hammerhead
Hooniverse.com
Royal Enfield Bullet yang dirombak jadi motor listrik oleh Hammerhead

Sedangkan bobot Royal Enfield Bullet yang menggendong 32 sel baterai ini mencapai 166 kg.

Bobotnya sih sama seperti kisaran Royal Enfield Bullet pada umumnya.

Lalu soal tenaga dan top speed udah cukup banget lah, tapi nilai plus-nya ya motor ini udah enggak pakai bensin, Sob!

(Baca juga: Terjawab Misteri Motor Listrik Presiden Jokowi di Papua, Ternyata Rakitan Gresik dan Sudah Ada Sejak 2009)

Gimana? Tertarik bikin modifikasi motor listrik juga?

Royal Enfield Bullet yang dirombak jadi motor listrik oleh Hammerhead
Hooniverse.com
Royal Enfield Bullet yang dirombak jadi motor listrik oleh Hammerhead

Editor : Ivan Casagrande Momot
Sumber : Bike Exif

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

SUV Listrik Chery J6 Launching di GJAW 2024, Body Aluminium, Harga Cuma Segini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa