Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Doyan Koleksi Motor Bebek Jadul? Ini Dia Beberapa Referensinya Sob!

Hikmawan M Firdaus - Kamis, 5 April 2018 | 18:00 WIB
Yamaha V80
otomotif.kompas
Yamaha V80

Motor 2-tak Suzuki lainnya yang disebut Yohan banyak dicari adalah Tornado.

Tornado merupakan motor 2-tak berkubikasi 110 cc yang muncul untuk menggantikan versi sebelumnya, yakni Suzuki Crystal.

(BACA JUGA: Bupati Hulu Sungai Tengah Yang Diciduk KPK Ternyata Doyan Koleksi Moge)

Suzuki Shogun 110
otomotif.kompas.com
Suzuki Shogun 110

4. Suzuki Shogun 110

Dari segi tampilan, edisi pertama Shogun 110 sangat mirip dengan Tornado.

Perbedaannya terletak pada jenis mesin.

Tornado bermesin 2-tak berbeda dengan Shogun 110 yang menggunakan mesin 4-tak.

"Kami mereview untuk bebek era '90an, yang kini banyak dicari adalah yang dulunya merajai balapan, seperti Tornado," ujar Yohan.

"Kemudian masuk ke Shogun dan dilanjutkan dengan RU yang merupakan cikal bakalnya Satria sekarang," lanjutnya.

Yamaha V80
otomotif.kompas
Yamaha V80

5. Yamaha V80

Eddy Ang General Manager Marketing Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) menyebut V80 merupakan motor lawas yang masih populer di kalangan kolektor.

(BACA JUGA: Jangan Melongo Lihat Deretan Mobil Mewah dan Moge Koleksi Bupati yang Disita KPK)

Yamaha V80 merupakan motor bebek bermesin 2-tak yang eksis pada era 1980-an.

"Motor klasik Yamaha, terutama dari era 2-tak punya tempat tersendiri di hati penggemar motor lawas," kata Eddy kepada Kompas.com (15/3/2018).

Nah, itu tadi beberapa contoh motor bebek jadul yang bisa dikoleksi.

Kalau Kamu pilih yang mana Sob?

Artikel serupa telah tayang di Kompas.com dengan judul "Motor Bebek Lain yang Layak Dikoleksi buat Nostalgia"

Editor : Fendi
Sumber : Kompas.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa