Juara dari Moto3 FIM Junior Championship dibebaskan dari peraturan usia minimum untuk bisa masuk ke Moto3 World Championship.
Lalu ada peraturan tambahan juga di Moto3, usia maksimum untuk pembalap pertama kali masuk adalah 25 tahun.
Begitu pula dengan usia maksimum pembalap wildcard di Moto3 juga 25 tahun.
Mengapa perlu dibatasi? padahal regulasi usia maksimum di olahraga lain tidak terlalu umum.
(BACA JUGA: Wow Pembalap 53 Tahun Akan Kembali Balapan di Amerika, Valentino Rossi Kalah Tua)
Hal itu karena di balapan ini mesin bisa mencapai kecepatan lebih dari 300 km/jam, jadi aturan ini sangat serius dipertimbangkan.
Tapi sebenarnya pertanyaan pentingnya, apakah mungkin Valentino Rossi membalap hingga maksimum itu?
Sepertinya hanya Valentino Rossi dan Tuhan yang tahu.
Editor | : | Niko Fiandri |
Sumber | : | World.Honda.com |
KOMENTAR