Dekorasi motif floral ini memilki detail yang sangat menawan dan menjadi tampilan utama dari modifikasi Triumph Bonneville ini.
Lalu untuk mengimbangi tampilan yang cukup “wah”, BAAK juga mengganti beberapa komponen dengan hasil custom.
(Baca juga: Siapa Bilang Terondolan Enggak Bisa Keren Bin Gokil, Nih Buktinya!)
Mulai dari panel depan yang kini disi dengan sebuah setang bergaya flat tracker lawas dan lampu Bates-style.
Kemudian di belakang tangki sudah ada dua jok custom yang diberi pola jahitan klasik.
Jok tersebut sengaja dibuat dua bagian agar saat tidak digunakan bagian belakangnya bisa dilepas sehingga membuat tampilannya makin klasik.
(Baca juga: BMW R NineT “Bavarian Fistfighter’, Padukan Gaya BMW Lansiran Lawas)
Selain itu juga ada sepatbor serta sebuah bash plate yang juga merupakan hasil custom dengan memakai bahan aluminium.
Untuk mempermanis tampilannya, BAAK Motorcycles memasangkan dua buah side bag pada masing-masing side cover.
Lalu tak ketinggalan, dua buah knalpot terpasang apik mengikuti gaya knalpot lansiran Triumph jadul.
Hanya saja knalpot dengan header berbahan stainless steel in tetap dipasangi dengan muffler yang berbentuk cukup minimalis dari aluminium.
Kayak gini sih namanya “gagah udah pasti, manis apalagi”… Betul enggak Sob?
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | Bonnefication |
KOMENTAR