"Catat baik-baik, bahwa kami untuk menggelar MotoGP tidak menggunakan sedikitpun uang dari APBN atau APBD, ini semua murni uang swasta, dan jelas tujuannya untuk mimpi masyarakat Indonesia menonton langsung MotoGP," ujar Tinton.
Meski tak menggunakan uang pemerintah, namun Tinton berharap bahwa dukungan pemerintah harus konsisten terhadap berjalannya pemugaran sirkuit Sentul.
Ia juga menjelaskan bahwa pihaknya benar-benar serius dalam upaya upgrade sirkuit Sentul.
"Kalau bapak presiden mendukung kita, artinya kita ini dianggap paling siap daripada yang lain,
tetapi kami buktikan bahwa kami bisa melakukannya," tutupnya.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Renovasi Sirkuit Sentul buat MotoGP Tanpa Uang Negara"
Editor | : | Iday |
Sumber | : | Kompas.com |
KOMENTAR