SUV ini mempunyai bangku cerdas yang dapat dilipat rata untuk memaksimalkan penyimpanan barang.
Deknya menggunakan material kedap air, yang memudahkan proses pembersihan setelah dipakai membawa barang yang kotor.
“Sejak keluar X-Trail T31 tak alami banyak perubahan, bahkan ia masih mirip-mirip dengan X-Trail generasi pertama,” sebut Ady.
“Mungkin beberapa orang protes dengan tampangnya yang itu-itu saja, tapi nyatanya langkah Nissan ini selalu mendapat tempat bagi penggemarnya,” tuturnya.
Jadi, bisa dibilang kalau cari SUV tangguh, ya seperti X-Trail inilah wujudnya.
Desain mengotak, tampang gagah, praktis digunakan, nikmat dikendarai, dan fiturnya yang terbilang cukup.
Ini bukan Sob, SUV yang kamu cari?
Editor | : | Hendra |
KOMENTAR