Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Netizen Dibikin Bingung Sama Mesin Aneh Ini! Penasaran Sama Penampakan Motornya?

Ditta Aditya Pratama - Sabtu, 10 Maret 2018 | 09:39 WIB

Kawasaki A7 Avenger
Motorcycle Trader
Kawasaki A7 Avenger

Mesin tersebut adalah milik Kawasaki A7 Avenger!

Maaf-maaf saja buat yang bilang ini mesin Suzuki A100, memang sih posisinya disitu juga, tapi kan yang ditanya sesuai gambar ya mesin Kawasaki A7, hehehe...

Motor dua tak keluaran Kawasaki ini memang motor lawas yang keluar pada tahun 1971 Sob...

Wajar kalau enggak banyak yang tahu sama motor ini.

(BACA JUGA: Belum Banyak yang Tahu, Orang Ini yang Memberi Nama Ninja di Motor Kawasaki!)

Nah kenapa posisi karburatornya ada disitu, sebab motor ini menggunakan rotary disc valve alias klep rotari.

Lho, bukannya motor dua tak enggak pakai klep?

Itu dia yang bikin unik, dengan klep rotari campuran udara dan bensin dari karburator enggak terhisap lagi saat langkah kompresi.

Aliran udara dari box filter dibawah jok akan mengalir melalui plenum chamber dan terhisap ke karburator.

Ini nih penampakan rotary disc valve buat Kawasaki A7 Avenger
eBay
Ini nih penampakan rotary disc valve buat Kawasaki A7 Avenger

Efeknya tenaga akan lebih merata dari putaran bawah hingga atas dan gejala ngokkk di motor dua tak akan diminimalisir Sob!

Kalau penasaran sama speknya, Kawasaki A7 Avenger ini punya mesin dua silinder 350 cc dengan power 42 dk yang larinya bisa sampai 170 km/jam.

Karena motor ini dua silinder, di blok mesin sebelah kiri juga ada rumah karburatornya juga Sob!

Sekarang udah enggak penasaran lagi ya sama mesin motor yang "unik" ini?

 

Apa sih makna dari logo itu, dan kenapa hanya ada di Kawasaki H2 Carbon dan seri H2 lainnya? Rupanya logo itu punya sejarah yang panjang serta historik, karena dipakai Kawasaki sejak tahun 1870 sob! Karena sejarah dan maknanya dalam dan panjang, Kawasaki hanya menggunakan logo River Mark di motor tertentu saja. Itulah alasannya mengapa Kawasaki memilih menggunakan logo River Mark di Kawasaki H2 Carbon. H2 Carbon sendiri merupakan motor termahal dan terlangka yang dijual PT Kawasaki Motor Indonesia. Semoga bermanfaat bro... Dan jangan lupa kunjungi GridOto.com (klik link di bio) #kawasaki #kawasakih2carbon #kawasakih2 #kawasakimotors #rivermark #ninjah2 #gridoto #kompasgramedia #otomotif #duniaotomotif #otomania #motorplus #motorplusonline #jip #otomotifweekly #kompasotomotif #gridnetwork

A post shared by GridOto (@gridoto) on

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa