- Sepatu
Disarankan untuk menggunakan sepatu yang menutupi bagian mata kaki.
Sepatu ini berfungsi untuk melindungi dari panasnya mesin motor dan mengurangi risiko tergelincir.
- Protektor
Protektor berguna untuk menghidari terjadinya cedera parah di bagian tulang yang sangat vital.
Gunakan protektor ini secara lengkap, seperti elbow dan knee protector.
- Sarung Tangan
Sarung tangan, selain melindungi tangan dari sengatan matahari, juga berfungsi untuk melindungi tangan Anda dari luka akibat benturan ataupun kecelakan.
Nah, itulah beberapa perlengkapan yang wajib digunakan ketika berkendara menggunakan motor.
Menggunakan perangkat safety riding yang lengkap tentunya bisa meminimalisasi risiko cidera parah saat terjadi kecelakaan.
Dan yang terpenting juga, selalu berkendara secara aman, menjaga etika berlalulintas, serta mematuhi rambu-rambu yang berlaku.
Editor | : | Luthfi Anshori |
KOMENTAR