Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ini Jajaran Pembalap Astra Honda Racing Team Musim 2018

Radityo Kuswihatmo - Selasa, 20 Februari 2018 | 15:04 WIB
Launching tim Astra Honda Racing Team
Taufiq/GridOto.com
Launching tim Astra Honda Racing Team

(BACA JUGA: Juarai ARRC, Honda Indonesia: Selangkah Lebih Dekat ke MotoGP)

AHRT berupaya mempertahankan kebanggaan tersebut bersama Awhin Sanjaya, Mario Suryo Aji dan Mohammad Adenanta Putra.

Selain di tingkat Nasional, AHM juga merambah level Asia di musim kompetisi 2018.

Sebanyak 5 pembalap muda Indonesia sukses melewati seleksi akhir Asia Talent Cup (ATC) 2018 yang dipromotori oleh Dorna Sports yang juga menyelenggarakan MotoGP.

Lima pembalap ini yaitu Lucky Hendriansya, Mario Suryo Aji, Mohammad Adenanta Putra, Muhammad Agung Fachrul dan Afridza Syach Munandar.

Selain itu, AHM memberi kesempatan pada Herjun Atna Firdaus, Muhamad Hildan Kusuma dan Abdul Gofar M untuk ikut ajang Thailand Talent Cup mempergunakan NSF250R.

Di ajang balap Asia Road Racing Championship, AHRT memiliki Andi 'Gilang' Farid Izdihar dan Irfan Ardiansyah di kelas Supersports 600cc.

(BACA JUGA: Begini Kisah Pembalap Tim Honda Mengakhiri Musim ARRC 2017 di Thailand)

Untuk kelas Asia Production 250cc (AP250) AHM kembali mengandalkan Rheza Danica Ahrens, Awhin Sanjaya dan Mario Suryo Aji.

AHM juga melanjutkan komitmen dengan ikut serta dalam ajang balap ketahanan untuk menguji performa, ketahanan fisik dan mental pembalap binaannya.

Pada ajang ketahanan 4 jam, tiga pembalap yaitu Afridza Syach Munandar, Herjun Atna Firdaus dan Muhammad Agung Fachrul berpeluang mewakili Indonesia bersama AHRT.

Di ajang lebih tinggi, Andi Gilang dan Irfan Ardiansyah memiliki kesempatan turun di Suzuka 8 Hours Endurance World Championship.

Di tingkat lebih tinggi, balapan Eropa, AHM menurunkan Gerry Salim dan Dimas Ekky Pratama.

Gerry Salim berkompetisi di CEV Moto3 Junior World Championship.

Dimas Ekky Pratama berada di CEV Moto2 European Championship.

Gerry Salim juga direncanakan akan mengikuti kompetisi Red Bull MotoGP Rookies Cup.

Editor : Niko Fiandri

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Chery J6 Edisi Batik Cuma Ada Satu di Indonesia, Enggak Semua Orang Bisa Punya

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa