(Baca juga: Video Sistem Differential di Motor Trike Bikinan RWIN Development)
Lekuk kaki pada bagian samping tangi berhasil memberinya aura futuristis sekaligus mempertegas tampilannya.
Dan di bagian belakang akan kita temui sebuah buritan cukup tebal yang ditemani jok tipis khas cruiser.
Dari sini terlihat bahwa TVS mulai mengikuti tren cruiser masa kini yang tidak melulu memiliki buritan ramping, seperti Ducati Diavel misalnya.
Tambahan lain yang tek ketinggalan bisa kamu jadikan referensi adalah belly pan fairing yang ada dibawah mesin Zeppelin.
Dengan adanya fairing seperti ini, akan memberikan efek tampilan kekar pada keseluruhan bagian rangka utama.
Nah motor konsep dari TVS ini bisa diaplikasikan bagi kamu yang ingin membuat sebuah motor cruiser namun bermodal mesin kecil.
Mengingat kembali bahwa TVS Zeppelin hanya memiliki mesin satu silinder berkapasitas 220cc, sekelas Yamaha Scorpio kira-kira.
Namun dengan ukuran mesin tersebut TVS berhasil membuat motor konsepnya terlihat gagah gara-gara tampilan bodi.
(Baca juga: Video Test Ride Reverse Trike Karya RWIN Development)
Yaitu meliputi tampilan depan, kaki-kaki yang kekar, serta bodi yang bongsor namun tidak dibuat polosan.
Tertarik bikin modifikasi atau custom motor cruiser?
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | Motoroids.com,RushLane,Autocarindia.com,Autos.maxabout.com,Car Blog India |
KOMENTAR