(Baca juga: Waduh! Motor Langka Dibikin Custom Jadi Chopper-BMX)
Mesin Bullet 500 yang dipilih pun merupakan lansiran lawas, dan dipasang dengan posisi menggantung pada rangka hasil custom.
Untuk kaki-kakinya juga merupakan hasil custom dari Hazan sendiri, yang terlihat kekar untuk sebuah motor lansiran lawas.
Di bagian depan nampak garpu depan model springer yang berpasangan dengan sebuah tromol besar lansiran jadul.
Dan di belakangnyanya akan kita temukan swingarm bermodel teralis yang ditemani suspensi horizontal khas motor Buell.
Modifikasi ini memberikan tampilan resik di bagian belakangnya, seakan hanya nampak jok kayu sebagai perhatian utama.
Bukan hal yang salah ketika kita melihat tampilan keseluruhan pada motor ini yang serba logam ditemani dengan sebuah jok kayu.
Tampilannya pun makin terasa jadul ketika melihat bahwa ternyata jok dan juga termasuk tangkinya merupakan dua bagian.
Khas banget seperti motor lansiran lawas, dengan salah satu ciri khasnya adalah tangki yang dibuat terpisah.
Untuk membuat tampilannya tetap klasik, Hazan tidak memberikan laburan cat pada Bullet 500 ini.
(Baca juga: Motor Chopper Bermesin Trail Lawas Suzuki? Bisa Banget Kok!)
Dia hanya memberi raw finish serta polesan pada beberapa bagian.
Wah jadi berasa motor lawas banget ya, Sob?
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | Pipeburn.com |
KOMENTAR