Kemudian mereka melepaskan rem dan mulai menarik gas dan berakselerasi.
(BACA JUGA : Jangan Salah, Ini Ciri Awal Kampas Rem Motor Mulai Habis )
Dalam melakukan trail braking ini, pembalap biasanya menggunakan porsi rem depan jauh lebih banyak.
Oleh sebab itu biasanya kita bisa melihat ban belakang motor pembalap MotoGP hingga bisa sedikit terangkat saat melakukan pengereman.
Rem belakang hanya sedikit berkontribusi dalam teknik ini, biasanya digunakan di tengah tikungan untuk penyesuaian dan menstabilkan motor.
(BACA JUGA: Ini Teknik Pengereman yang Perlu Dilakukan Saat Kondisi Hujan)
Terlihat mudah ketika membaca teorinya, tetapi untuk bisa melakukan itu dengan lembut tapi kuat dalam hitungan detik itu sangat sulit.
Dan perlu diingat, pembalap MotoGP melakukan itu di setiap lap.
Editor | : | Niko Fiandri |
Sumber | : | Motodna.net |
KOMENTAR