Dengan menekan kick starter berulang-ulang, aki yang tekor bisa terisi setrum kembali.
Setrum tersimpan inilah yang bakal membantu proses menghidupkan komponen injeksi serta sensor-sensornya.
(BACA JUGA: Catat Interval dan Biaya Membersihkan Injektor di Mesin Injeksi Yamaha)
Selain dari aki, kondisi sekring atau fuse yang putus juga bisa mengakibatkan motor injeksi ngadat.
"Bila aki bagus, cek sekring bila hangus ganti dengan sekring cadangan," bilangn Satirih memberi solusi.
Tak hanya sekring,sektor pengapian juga bisa jadi penyebab motor injeksi mogok.
Misal kondisi busi yang sudah buruk atau kemasukan air, bisa menjadi penyebab motor mogok.
Gimana cara mengatasinya?
"Solusinya, buka busi lalu bersihkan busi dari kerak hitam, jangan diampelas, tiup bila tutup kop businya ada air, lalu pasang kembali," terangnya.
Editor | : | Luthfi Anshori |
KOMENTAR