Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Gara-gara Kurang Puas, Yamaha XSR700 Baru Kena Rombakan Total

Adi Wira Bhre Anggono - Kamis, 7 Desember 2017 | 09:13 WIB
Yamaha XSR custom tracker milik John Hand (Wasp Motorcycles), dilansir oleh Bikebound.com
John Hand (Wasp Motorcycles)
Yamaha XSR custom tracker milik John Hand (Wasp Motorcycles), dilansir oleh Bikebound.com

 

GridOto.com - Biasanya seseorang akan melakukan custom ketika ia kurang puas dengan performa ataupun tampilan si motor.

Hal ini sama dengan yang dilakukan oleh John Hand, cucu dari pendiri Wasp Motorcycles terhadap Yamaha SXR700 lansiran teranyar miliknya.

Wasp Motorcycle sendiri merupakan salah satu produsen rangka motor pesanan yang sudah puluhan tahun berdiri.

Mereka melayani pesanan rangka untuk custom khususnya motor offroad.

Tampilan standard Yamaha XSR700 lansiran terbaru, dilansir oleh Yamahamotorsports.com
Yamaha Motorsports
Tampilan standard Yamaha XSR700 lansiran terbaru, dilansir oleh Yamahamotorsports.com

Untuk motor tracker satu ini dapat dibilang John hanya mengambil mesin XSR700 saja.

Sedangkan bodi, rangka dan hingga kaki-kakinya ia buat sendiri sesuai desain yang diinginkannya. 

(Baca juga: Honda NX250 Inspirasi Modif Trail Untuk Yang Suka Tampil Polosan)

Yamaha XSR custom tracker milik John Hand (Wasp Motorcycles), dilansir oleh Bikebound.com
John Hand (Wasp Motorcycles)
Yamaha XSR custom tracker milik John Hand (Wasp Motorcycles), dilansir oleh Bikebound.com

Bahan juga tidak main-main, ia menggunakan pipa dengan kualitas yang sama dengan bahan pembuat pesawat terbang.

Pilihannya memakai pipa seamless 4130 chromoly untuk pembuatan rangka dan swingarm. 

(Baca juga: Raja Trail Honda Tahun 1980-an Ditangan Builder Belia 21 Tahun)

Yamaha XSR custom tracker milik John Hand (Wasp Motorcycles), dilansir oleh Bikebound.com
John Hand (Wasp Motorcycles)
Yamaha XSR custom tracker milik John Hand (Wasp Motorcycles), dilansir oleh Bikebound.com

Sedangkan kaki-kaki khususnya garpu depan memakai up side down dari KTM Duke.

Suspensi belakang dibuat dual shock yang disokong lansiran YSS.

Kaki-kakinya ini ditopang dengan pelek SM Pro dikawinkan pada tromol Talon yang biasa dipakai pada Kawasaki KX500.

(Baca juga: Honda CG125 Berubah Wujud Gara-gara Kepincut Motor Perang Jerman)

Yamaha XSR custom tracker milik John Hand (Wasp Motorcycles), dilansir oleh Bikebound.com
John Hand (Wasp Motorcycles)
Yamaha XSR custom tracker milik John Hand (Wasp Motorcycles), dilansir oleh Bikebound.com

Ubahannya ini untuk mengejar bobot motor yang lebih ringan serta ergonomi berkendara yang sesuai dengan John, selain agar motor makin jago diajak bermanuver.

Kini bobot motor turun 20 kg lebih dari bobot asli XSR700. 

Imbasnya manuver jauh lebih lincah di berbagai medan dibanding memakai XSR700 pabrikan. 

Yamaha XSR custom tracker milik John Hand (Wasp Motorcycles), dilansir oleh Bikebound.com
John Hand (Wasp Motorcycles)
Yamaha XSR custom tracker milik John Hand (Wasp Motorcycles), dilansir oleh Bikebound.com

Editor : Ivan Casagrande Momot
Sumber : Bike Bound

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa