Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tidak Kuat Iman, Modifikasi KLX 150 Ini Malah Bikin Ngiler

Dida Argadea - Selasa, 28 November 2017 | 17:07 WIB
KLX 150L upgrae kaki-kaki dengan upside down dan swing arm milik KTM
otomotifnet.gridoto.com
KLX 150L upgrae kaki-kaki dengan upside down dan swing arm milik KTM

GridOto.com - Modifikasi kalau tidak dibarengi dengan iman yang kuat bahaya loh sob, tidak percaya?

Hal yang dilakukan Setyo Budiman dengan Kawasaki KLX 150L bisa jadi contohnya.

Tampilan KLX 150L yang berubah jadi supermoto keren dengan kaki-kakinya yang padat, adalah bukti iman Setyo yang harus kalah dengan 'nagih'-nya modifikasi.

Niat awal hanya ingin memasang suspensi upside down, rupanya merembet ke bagian-bagian lain.

Mulai dari disematkannya swing arm milik KTM 250, ban Battlax Hypersport-nya Bridgestone, hingga mesin yang juga dioprek habis-habisan.

(BACA JUGA : Alternatif Bikin Empuk Yamaha NMAX, Bisa Pakai Sokbreker Honda Supra X 125)

Penampakan swing arm KTM yang dimodifikasi dengan memberikan lubang pada Uni Track, demi keperluan jalan aspal dan melibas track off road
otomotifnet.gridoto.com
Penampakan swing arm KTM yang dimodifikasi dengan memberikan lubang pada Uni Track, demi keperluan jalan aspal dan melibas track off road

“Niatnya modifikasi motor ini gak sampai segininya, tapi karena nyobain motor teman ternyata selalu ada yang lebih enak, makanya keterusan deh sampai begini,” curhatnya, seperti dikutip dari otomotifnet.com.

Penerapan kaki-kaki yang lebih gambot tersebut, memang ada konsekuensi tersendiri, yakni bobot motor yang bertambah.

Bobot yang bertambah otomatis membuat performa tunggangan jadi agak 'lemot'.

Masak motor udah keren, tapi giliran dibetot lemot?

(BACA JUGA : Motor Ini Makin Minimalis Tampilannya Tapi Makin Ribet Cara Pakainya)

Rangka diberi cover membuat tampilan semakin kokoh
otomotifnet.gridoto.com
Rangka diberi cover membuat tampilan semakin kokoh

Mungkin itulah yang ada dipikiran Setyo hingga akhirnya mesinpun ikut dihajar.

“Karena mesinnya loyo banget, makanya langkah pertama langsung bore up pakai piston diameter 63 mm,” sebut pria yang tinggal di bilangan Condet, Jakarta Timur ini.

Akhirnya kapasitas mesin standar yang 150 cc, naik menjadi 170 cc.

Belum puas, oleh Setyo mesin kembali di oprek dengan menyematkan kaburator Sudco 28 mm, piston berdiameter 66 mm, serta klep in 31 mm dan ex 26 mm.

(BACA JUGA : Yamaha NMAX Tampil Gaya, Tapi Kok Ada Lambang Minuman Penyegar-nya? )

Segi tiga atas menggunakan produk lansiran Applied Racing
otomotifnet.gridoto.com
Segi tiga atas menggunakan produk lansiran Applied Racing

Ubahan tersebut masih ditambah dengan stroke up menggunakan pin stroke 2mm, dan CDI dari BRT.

Ubahan tersebut membuat kapasitas mesinnya pun kembali melar hingga menjadi 200 cc.

Tuh kan, dibilang juga apa, modif butuh iman yang kuat.

Tapi kalau keterusanya bikin makin keren, ya hajar aja sob!

Editor : Akbar
Sumber : otomotifnet.gridoto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Dikritik Pembalapnya Sendiri, Ini Alasan Honda Tak Bawa Motor Baru di Tes MotoGP Barcelona

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa