"Ada yang bisa jelasin maksud @sandiuno ?? Maksudnya mengurangi kemacetan eeee menambah kemacetan eee dengan simbolis eee kalo punya uang??" tulis akun @AmbarwatiRexy pada keterangan videonya.
Dalam video tersebut terdengar jawaban Sandiaga Uno seperti ini.
"Kalau yang punya uang, mungkin bisa membantu untuk.....eeee...meringankan kemacetan di Jakarta itu dengan secara simbolis....eee...mengurangi....eee....menambah kemacetan itu dengan menambah kendaraan yang ada di jalan Jakarta,” ujar Sandiaga Uno
"Kita ke depan, masyarakat yang punya uang juga berpartisipasi untuk mengurangi kemacetan di Jakarta itu gerakan kalau menurut saya," ujar Sandiaga Uno dalam video tersebut.
Ada yang bisa jelasin maksud @sandiuno ?? Maksudnya mengurangi kemacetan eeee menambah kemacetan eee dengan simbolis eee kalo punya uang?? pic.twitter.com/PV5YuhPQBT
— Rexy Ambarwati (@AmbarwatiRexy) November 2, 2017
Jawaban yang disampaikan Sandiaga Uno pun mendapatkan tanggapan yang beragam dari netizen.
Karena tidak paham dengan apa yang dibicarakan Sandiaga, ada netizen yang menyamakannya dengan Vicky Prasetyo!
"Bicara apaaan nih....? Ngomong gak jelas kemana mana, org yg punya duit bisa ngurangi kemacetan ?? Benar gak sih wagub bicara sprti ini??" tulis akun @bersatulahnkri.
"Jd ingat vicki prasetyo dg vickinisasi nya.yg ini unosisasi" tulis akun @Salim70486491
"Eeee....eeeee....ngomong ngalor ngidul ga jelas. Kebanyakan eeee" tulis akun @caitlinlauretta
"Maksudnya, mengurangi kemacetan dengan menambah kemacetan secara simbolis bagi yang punya uang. Solusi yang cerdas, jelas dan tegas." tulis akun @ferrywar
"Ngakak, yang punya duit bisa ngurangin kemacetan dengan cara menambah kendaraan" tulis akun @Erlangga29
"Tidak semua orang lancar bicara depan publik, mungkin dia grogi. Kita lihat saja tindakannya nanti muehe." tulis akun @khairulleon.
Editor | : | Akbar |
KOMENTAR