Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Nissan Futures

Enggak Nyangka, Segini Besar Minat Beli Mobil Listrik Buat Orang Indonesia!

Ditta Aditya Pratama - Selasa, 6 Februari 2018 | 09:45 WIB
Nissan Note di event Nissan Futures
Agun/GridOto.com
Nissan Note di event Nissan Futures

GridOto.com - Seandainya ditawarkan untuk membeli mobil listrik/hybrid dan mobil biasa dengan harga yang sama, mana yang akan kamu pilih?

Memang sih harga bukan jadi patokan utama, ada faktor-faktor lain seperti desain, faktor keamanan, kenyamanan, dan masih banyak lagi.

Namun ternyata dari hasil survey oleh Nissan yang bekerja sama dengan Frost and Sullivan, ternyata satu dari tiga orang sudah memilih menggunakan mobil listrik. 

Riset konsumen di Singapura, Indonesia, Thailand, Malaysia, Vietnam dan Filipina menunjukkan 37% pembeli prospektif siap mempertimbangkan pembelian mobil listrik sebagai kendaraan mereka yang berikutnya.

(BACA JUGA: Siap Pakai Mobil Listrik? New Nissan Leaf Bakal Masuk Asia Tenggara Lho!)

Yang keren, hasil survey di Indonesia sendiri lebih tinggi dari rata-rata lima negara yaitu sebanyak 41% responden sudah memilih beli mobil listrik,

Dan ternyata yang menjadi pertimbangan utama orang membeli mobil listrik bukan soal pengisian baterainya atau pengecasannya.

Hal yang dilihat pertama kali adalah sisi keamanan alias safety feature-nya.

Soal pengecasan mobilnya, ternyata malah di nomer sekian tuh!

Hasil survey Nissan dan Frost and Sullivan
Nissan
Hasil survey Nissan dan Frost and Sullivan

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa