Dehidrasi Sama Dengan Mabuk, Nissan Riset Jok Yang Bisa Mendeteksi Pengemudi Kehausan

Iday - Rabu, 4 Oktober 2017 | 11:48 WIB

Nissan Juke (Iday - )

Autoexpress.co.uk
Nissan Soak Technology

Pengemudi yang dehidrasi di belakang kemudi akan melakukan kesalahan sama dengan pengemudi yang punya kadar alkohol 0,08 persen di dalam darahnya.

Angka tersebut merupakan batas yang diizinkan bagi pengemudi di Inggris.

Jadi Nissan menyadarkan pengemudi untuk drink & drive yang maksudnya tentu saja, minum air.

Teknologi ini disematkan di Nissan Juke untuk keperluan demo.

Meski begitu enggak ada rencana untuk mengaplikasikannya di jalan raya.

Teknologi Soak hanya menunjukkan kalau Nissan mampu mengembangkan inovasi dan teknologi keselamatan.

Ingat, kekurangan cairan bisa sama error-nya sama mabuk congyang, itu tuh, minumannya selebgram koplak, Angela Lee