Keseimbangannya goyah ketika ban depannya menapak aspal, dan kemudian membuatnya terlempar ke gravel hingga mengalami cedera.
Kejadian ini semakin membuat persiapan Diggia kurang maksimal untuk menatap MotoGP 2025.
Pasalnya pada akhir tahun 2024 lalu, Diggia juga sudah memutuskan mengakhiri musim lebih awal demi menjalani operasi sehingga lebih siap menghadapi 2025.
Namun saat melakukan tes pramusim malah ia mengalami insiden yang membuatnya harus melewatkan sebagian besar tes pramusim.
Sementara itu di kubu Aprilia, ada Jorge Martin dan Raul Fernandez yang juga mengalami insiden parah pada hari pertama tes di Sepang.
Martin masih diragukan kapan kembali ke lintasan, sedangkan Fernandez bernasib baik karena ia akan diusahakan tampil di tes Buriram.