Gratis jasa tersebut diberikan pada pengecekan 1.000 km dan servis 10.000 km sampai 50.000 kilometer.
Seperti apa rinciannya? Untuk 1.000 km, Daihatsu memberikan pengecekan di bengkel resmi secara gratis.
/photo/2025/02/03/daihatsu-sirionjpg-20250203050529.jpg)
Baca Juga: Pajak Tahunan Daihatsu Sirion DKI Jakarta, Total Mesti Bayar Segini
Lalu untuk 10.000 kilometer, 20.000 kilometer, dan 50.000 kilometer, biaya yang mesti dibayar adalah Rp 622.000.
Perlu dicatat kalau di servis 30.000 kilometer dan 40.000 kilometer, item yang diservis lebih banyak sehingga biaya yang dibayar mencapai Rp 1.082.000 dan Rp 912.000.
Selepas masa gratis jasa, sobat mesti menyiapkan kocek sampai Rp 2 juta untuk sekali melakukan servis.
Paling murah itu servis 70.000 kilometer dengan banderol Rp 1.040.000, tapi sisanya berada di rentang Rp 1,4-1,9 juta.