Dari Pada Dikempesin, Ini Titik Kantong Parkir Sekitar Monas

M. Adam Samudra - Minggu, 29 Desember 2024 | 19:30 WIB

Puluhan mobil alami ban kempis karena parkir sembarangan (M. Adam Samudra - )

Lokasi parkiran Monas ada di IRTI, Jalan Medan Merdeka Selatan Nomor 5, Gambir, Jakarta Pusat.

Tepatnya berada di sisi barat daya Monas.  Parkiran IRTI bisa untuk kendaraan mobil dan motor.

Namun begitu diterapkan tarif disinsentif untuk kendaraan yang belum uji emisi.

Parkir Selatan Gambir

Lokasi parkir Selatan Gambir ada di wilayah Stasiun Gambir.

Jarak dari Parkir Selatan Gambir ke Monas hanya 600 meter. 

Lapangan Banteng

Lokasi parkir kendaraan lainnya bisa di parkiran Lapangan Banteng. Disana tersedia parkir mobil. 

Parkir Rumah Belanda

Salah satu parkiran di sekitar Monas ada di Parkiran Rumah Belanda yang berlokasi di Kebon Sirih No.8, dekat MNC. 

Jarak dari parkiran Rumah Belanda ke Monas hanya 850 meter.

Graha Pertamina

Salah satu yang area parkir yang biasa digunakan saat ada perhelatan acara di Monas yakni Graha Pertamina.

Namun begitu tidak serta merta dibuka untuk umum.

Lokasinya ada di Jalan Medan Merdeka Timur Nomor 11-13, Jakarta Pusat.

Jarak dari parkiran Graha Pertamina ke Monas hanya 350 meter.