Polisi Tidur di Bondowoso Jadi Omongan, Bikin Pemotor Jatuh Bangun Karena Ini

Ferdian - Sabtu, 16 November 2024 | 14:00 WIB

Viral pemotor terjatuh karena melewati polisi tidur yang disebut terlalu tinggi (Ferdian - )

GridOto.com - Sempat viral beberapa waktu lalu, polisi tidur di depan Polres Bondowoso yang disebut bikin bahaya.

Yap, speed bump atau polisi tidur tersebut terlalu tinggi sampai viral jadi perbincangan di media sosial.

Kini, polisi tidur tersebut menjadi buah bibir kembali.

Pasalnya, kecelakaan yang melibatkan pemotor terjadi lagi.

Salah satunya terjadi pada Kamis (14/11/2024) pukul 18.17 WIB.

Seorang pengendara wanita terjatuh, saat melintas tepat di atas speed bump tersebut.

Dalam video yang beredar, terlihat warga menolong pengendara wanita tersebut.

"Menurut keterangan pedagang buah, banyak sekali polisi tidur persis di depan Polres menimbulkan kecelakaan," tutur seseorang yang merekam kejadian tersebut.

Baca Juga: Viral Pemotor Dijotos Sopir Sok Jagoan di Jogja, Status Mobil Bikin Nyengir

Bu Emi, salah satu pedagang buah depan Polres Bondowoso, membenarkan bahwa sejak ada speed bump kerap kali pengendara terjatuh.

"Mungkin karena kaget itu, akhir-akhir ini masih sering," jelasnya disitat dari SuryaMalang, Jumat (15/11/2024).

Ia mengatakan, sebenarnya mendukung adanya polisi tidur ini.

Karena, semenjak ada speed bump tersebut masyarakat yang hendak menyebrang tidak lama lagi, karena padatnya lalu lintas.

Hanya saja, posisi polisi tidurnya yang terlalu dekat.

Ditambah lagi terlalu tinggi membuat pengendara sering jatuh.

"Kalau bisa seperti di Jember, jadi cuma de de det itu," tuturnya.

Untuk polisi tidur di sebelah barat itu terlalu tinggi. Sudah pernah ditipiskan, tapi tetap terlalu tinggi.

"Apalagi yang sana itu belokan, orang itu tidak biasa," pungkasnya.