Namun, saat terhenti karena terjebak dalam arus lalu lintas yang padat, warga langsung melampiaskan kemarahan mereka.
"Iya, sempat dipukuli lalu lari ke dalam minimarket. Mobilnya juga rusak, kaca-kacanya hancur," ujarnya dikutip Kompas.com.
Ia juga menambahkan, seorang warga sempat tertabrak oleh mobil pelaku.
Kepala Polsek Karangtengah, Kompol Rachmat Hamdan, menyampaikan bahwa pengendara mobil dan penumpangnya telah diamankan di kantor polisi.
Keduanya dikejar dan menjadi bulan-bulanan kemarahan massa karena diduga hendak membawa kabur seorang pelajar SMP.
"Informasi sementara, kedua pelaku ini hendak membawa seorang siswi SMP, kemudian dikejar warga. Betul, saat kabur sempat senggolan dengan beberapa kendaraan," tutur Rachmat di kantornya, Jumat malam.
Rachmat mengungkapkan, kedua pelaku juga sempat dihakimi warga dan kendaraan mereka dirusak.
Berdasarkan pengakuan keduanya, pelaku berstatus sebagai pegawai salah satu perusahaan BUMN.
"Kasus ini akan dilimpahkan ke Polres Cianjur karena berkaitan atau melibatkan anak sebagai korban," imbuhnya.