Mitsubishi Xpander Ditawan Suku Anak Dalam, Pemilik Diminta Tebusan Rp 80 Juta

Irsyaad W - Jumat, 8 November 2024 | 15:00 WIB

Suku Anak Dalam Merangin Jambi menawan Mitsubishi Xpander milik rental, mereka minta tebusan Rp 80 juta (Irsyaad W - )

GridOto.com - Peristiwa tak mengenakan dialami Edu Bahari, salah satu pengusaha rental mobil di kota Jambi.

Mitsubishi Xpander lansiran 2023 miliknya ditawan Masyarakat Suku Anak Dalam.

Jika ingin mengambilnya, Edu dimintai tebusan Rp 80 juta.

Kisah ini seperti dibagikan akun Instagram @kabarkampungkito.

Diterangkan Edu warga Kelurahan Lingkar Selatan, baru-baru ini kehilangan Mitsubishi Xpander tahun 2023 berwarna hitam.

LMPV miliknya itu hilang setelah disewa oleh seseorang di akhir Agustus 2024.

Namun Xpander tersebut tak kunjung dikembalikan oleh sang penyewa mobil.

Baca Juga: Daihatsu Xenia Jadi Sandera, Satpam Bank Minta Tebusan Rp 30 Juta

Berdasarkan pelacakan melalui GPS kendaraan, Edu melihat Xpander itu berada di daerah sekitar Trans A1, Desa Tambang Mas, Kecamatan Pemenang, Kabupaten Merangin, Jambi.

Untuk memastikan, Edu mengirimkan staff-nya, Dimas, untuk mengecek lokasi yang terdeteksi oleh sistem GPS.