Setelah Menteri, Bupati dan Wali Kota Rencana Juga Diarahkan Ganti Mobil Dinas Maung

Irsyaad W - Rabu, 30 Oktober 2024 | 16:45 WIB

Maung 4x4 bikinan PT Pindad yang dibeli Bupati Jember, Hendy Siswanto (Irsyaad W - )

"Semuanya dalam rangka untuk membangun kemandirian bangsa dan bangga terhadap bangsa Indonesia," imbuh Viva.

Sebelumnya diberitakan, para menteri, wakil menteri (wamen), dan kepala badan dalam Kabinet Merah Putih bakal memiliki mobil dinas baru.

Pihak Istana telah mengonfirmasi bahwa Presiden Prabowo Subianto memang memerintahkan agar semua jajarannya menggunakan mobil Maung produksi Pindad.

Perintah itu disampaikan Prabowo saat menggelar retret di Akademi Militer (Akmil), Magelang, Jawa Tengah, pada 25-27 Oktober 2024 lalu.

"Arahan Pak Prabowo waktu retreat agar seluruh menteri, wakil menteri, dan kepala badan menggunakan mobil dinas Maung buatan Pindad," ujar Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan Hasan Nasbi dikutip dari Kompas.com, (28/10/24).